Jumat, 26 Januari 2024 adalah saat yang bersejarah bagi GKI Gading Serpong. Bertepatan dengan HUT yang ke-20, diselenggarakan pula acara peletakan batu pertama gedung gereja, setelah mendapatkan Persetujuan Pembangunan Gedung (PBG) pada tanggal 22 Desember 2022, yang berlokasi di Jl. Raya Kelapa Puan Blok CB 6 No. 58, Sektor 1C, Kelurahan Pakulonan Barat, Kecamatan Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang.
Acara dibuka dengan doa oleh Pdt. Andreas Loanka, pendeta pertama GKI Gading Serpong, yang ikut mengawal pengurusan izin pembangunan gedung ini sejak pertama kalinya diajukan. Dilanjutkan dengan sambutan dan laporan rencana pembangunan yang disampaikan oleh ketua Panitia Pembangunan Gedung Gereja GKI Gading Serpong, Arif Suryanto.
Setelah itu, Pdt Cordelia Gunawan, ketua umum Badan Pekerja Majelis Sinode Wilayah (BPMSW) GKI Sinode Wilayah Jawa Barat, menyampaikan sambutannya. Pdt Cordelia mengucapkan terima kasih kepada semua rekan di jajaran pemerintahan, tokoh masyarakat dan lingkungan sekitar yang telah membantu dan mendukung pembangunan gedung GKI Gading Serpong. Ia menyatakan dirinya yang lahir dan besar sebagai warga negara Indonesia bangga, karena pada saat batu pertama gedung gereja diletakkan, ciri Indonesia yang tepa selira dan damai terlihat. “Pembangungan gereja tidak hanya mewakili Kristen Protestan, GKI, tetapi juga orang-orang di sekitarnya, yang mendukung, mendoakan, membantu. Itulah Indonesia. Indonesia tidak menakutkan. Indonesia adalah negara di mana kita damai beribadah dengan didukung rekan-rekan yang lain. Tanpa dukungan rekan-rekan dan anak bangsa lain, GKI Gading Serpong tidak akan bisa memulai pembangunan gereja.”
Tokoh masyarakat Tangerang, Ahmed Zaki Iskandar juga menyampaikan sambutannya. Rudi Lesmana AP, MSi, Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kabupaten Tangerang, yang mewakili Pj. Bupati Tangerang, Andi Ony Prihartono, berpesan, “Mari kita jadikan momentum peletakan batu pertama ini sebagai upaya memperkuat serta menanamkan semangat kasih, kekeluargaan, dan kebersamaan para jemaat dengan seluruh masyarakat Kabupaten Tangerang yang toleran dalam kehidupan beragama dan bermasyarakat.”
Kemudian upacara peletakan batu pertama secara simbolis pun dilakukan oleh Kesbangpol Kabupaten Tangerang, Rudy Lesmana; Ahmed Zaki Iskandar; Pdt. Cordelia Gunawan; wakil dari Komandan Distrik Militer 0510/Tigaraksa; wakil dari Kapolres Metro Tangerang Selatan; ketua Forum Kerukunan Umat Beragama Kabupaten Tangerang, Drs. K.H. Maski, MM, diwakili oleh sekretaris umum FKUB, Wahyudi; kepala kantor Kementerian Agama Kabupaten Tangerang, H.A. Baijuri, S.Pd.I, M.Si, diwakili Polin Butarbutar selaku Penyelenggara Kristen; ketua umum Majelis Jemaat GKI Gading Serpong, Pnt. Holy Eko Pujiantono; Komandan Rayon Militer 02/Danramil Curug, Hendrik; Kapolsek Kelapa Dua, Bpk. Stanley; didampingi oleh ketua Panitia Pembangunan Gedung Gereja, Arif Suryanto beserta kelima pendeta GKI Gading Serpong, yaitu Pdt Andreas Loanka, Pdt Santoni Ong, Pdt Danny Purnama, Pdt. Devina Erlin Minerva, dan Pdt. Erma Primastuti Kristiyono. Acara ditutup dengan foto bersama dan ramah tamah.
Pembangunan GKI Gading Serpong direncanakan selesai pada tahun 2025. Kiranya dengan pembangunan ini GKI Gading Serpong akan terus berkarya, seperti yang dipesankan Pdt Cordelia, bahwa berdirinya gereja tidak hanya untuk dirinya sendiri. GKI, Gereja Kristen Indonesia, adalah 100% Kristen, 100% Indonesia, harus melakukan banyak hal untuk negara ini.